Namrud merupakan salah satu tokoh dalam Al-Qur`an sebagaimana yang dikemukakan paraahli Tafsir, bahwa dialah yang dimaksud dalam kisah Nabi Ibrahim alaihissalam, ketika ia mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, lalu ia menghukum Ibrahim dengan membakarnya dalam api besar, lalu Allah menyelamatkan Ibrahim dari api tersebut.
Ia salah satu diktator besar yang dikenal di kalangan umat Islam dengan nama Namrud bin Kan’an. Namanya disebutkan dalam Kitab Taurat (Perjanjian Lama) di kalangan Ahli Kitab dengan sebagai raja diktator yang menantang Allah, mendirikan menara Babilonia, dan mengaitkan namanya dengan Mesopotamia Babilonia (Irak sekarang).
Demikian pula, Namrud disebut dalam berbagai literatur freemasonry dunia sebagai salah satu simbol mereka yang penting bersama istrinya.
Dalam buku ini kami akan memaparkan berbagai pandangan seputar Raja Namrud dalam kitab-kitab sejarah, Al-Qur`an, dan Perjanjian Lama serta berbagai literatur bangsa-bangsa lain.